Berita

BMT UMY Fair Meriahkan Akhir Tahun

Sebagai kampus yang Unggul dan Islami, Universitas Muhammadiyah Yogyakarta tidak hanya berfokus dalam meningkatkan kualitas akademisnya. Namun UMY melalui Baitul Maal Wa Tamwil (BMT) terus mendukung dalam mngembangkan perekonomian masyarakat menengah melalui Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM). Untuk itu dalam mendukung perekonomian masyarakat, BMT UMY kembali mengadakan acara BMT UMY Fair 2017 bertajuk “Transaksi Sesuai Syar’i” yang berlangsung mulai Selasa hingga Sabtu (5-9/12) di Plaza UMY Boga. Acara tersebut merupakan acara tahunan yang ditujukan kepada seluruh civitas akademika UMY dan masyarakat umum.

Dr. Ir. Gunawan Budiyanto selaku Rektor Universitas Muhammadiyah Yogyakarta (UMY) menyampaikan bahwa BMT UMY Fair ini harus bisa menjembatani para konsumen dengan para penyedia produknya. “Saya berharap BMT UMY ini tidak hanya menyelanggarakan acara fair saja tetapi juga mendukung terhadap kegiatan bisnis UMY seperti Student Entrepreneurship and Business Incubator (SEBI) UMY. Karena SEBI juga banyak menjual produk-produk marchandise UMY dan aktif dalam kegiatan Ahad Morning (AMOR). Untuk itu BMT bisa terjun langsung berpartisipasi dalam AMOR yang animo masyarakatnya menjangkau lebih luas,” paparnya.

Misbahul Anwar, SE., M.Si. selaku Ketua Pengurus BMT UMY menyampaikan bahwa acara ini diselenggarakan satu tahun sekali dan tahun ini merupakan kali ke-5 yang berorientasi untuk mendekatkan para penyedia produk kepada pelanggannya. “BMT UMY Fair ini diselenggarakan atas dasar untuk penguatan perekonomian masyarakat menengah yang mendukung bagi UMKM. Selain itu, peserta dari para pelaku usaha sangat antusias memamerkan produknya masing-masing mulai dari hijab, fashion, otomotif, marchandise, properti, elektronik dan lain sebagainya. Untuk itu saya menghimbau kepada seluruh civitas UMY untuk bisa bergabung dalam kegiatan BMT UMY Fair karena akan banyak diskon yang akan menguntungkan para pelanggan,” ujar Misbahul.

Lebih lanjut Misbahul mengungkapkan ada kurang lebih 30 stand di BMT UMY fair yang para pesertanya melibatkan para vendor dan UMKM. “Acara akan berlangsung selama lima hari, Selasa sampai Sabtu dan stand buka dari mulai jam 09.00-16.00. Saya juga berharap acara ini akan memotivasi para wirausahaan untuk terus mengembangkan bisnisnya dan meningkatkan kualitas prodaknya,” imbuhnya. (sumali)

Share This Post

Berita Terkini