Berita

Persaingan Global Semakin Berat, Kemampuan Bahasa Inggris Penting

Di era modern ini, tantangan dan persaingan berskala global semakin berat. Untuk itu, kemampuan berbahasa khususnya bahasa Inggris sangatlah penting sebagai bekal untuk ikut serta dalam persaingan global. Bahasa Inggris sendiri menjadi bahasa pemersatu berbagai bangsa karena telah digunakan di berbagai negara. Bahkan melalui riset yang dilakukan oleh British Council, bahasa Inggris aktif digunakan oleh lebih dari 1,75 milliar orang di dunia baik itu untuk bahasa sehari-hari maupun untuk kebutuhan bisnis dan akademik.

Hal ini disampaikan oleh Prof. Dr. Ir. Sukamta, S.T., M.T., IPM, Wakil Rektor I Bidang Akademik Universitas Muhammadiyah Yogyakarta (UMY) saat membuka acara Penandatanganan Perjanjian Kerja Sama antara UMY dengan EnglishScore – British Council pada Senin (13/06) di Ruang Sidang Gedung AR Fachruddin B, UMY. “Tes kemampuan berbahasa Inggris seperti tes TOEFL pun menjadi tolak ukur kemampuan bahasa, dan kerap menjadi syarat untuk berbagai kegiatan akademik di universitas,” ungkapnya.

EnglishScore – British Council merupakan lembaga tes bahasa Inggris yang menerapkan sistem mobile english test dan telah bersertifikat. Kerja sama yang dijalin oleh UMY dengan lembaga ini nantinya akan diimplentasikan melalui Language Training Center UMY. Lebih lanjut, Sukamta berharap melalui kerja sama yang terjalin ini kemampuan berbahasa Inggris civitas akademika semakin terdongkrak seiring dengan terdongkraknya semangat untuk bersaing di pasar nasional maupun global.

Kerja sama ini ditandai dengan penandatanganan Memorandum of Agreement oleh Prof. Dr. Ir. Sukamta, S.T., M.T., IPM dengan Ian Matheson, Global Development Manager EnglishScore – British Council yang hadir secara daring (dalam jaringan). (ays)

Share This Post

Berita Terkini