Berita

UMY Pererat Kerjasama Dengan Pemerintah Daerah Untuk Kemashlahatan Umat

Kerjasama antara Pemerintah Daerah (PEMDA) dengan Perguruan Tinggi merupakan hal yang harus lebih diperhatikan saat ini, mengingat era distruptif yang merupakan suatu tantangan yang harus kita hadapi bersama. Hal tersebut disampaikan oleh Eko Priyono Purnomo, M.Res., Ph.D selaku Kepala Lembaga Kerjasama dan Urusan International Universitas Muhammadiyah Yogyakarta (UMY) pada Selasa (20/11) dalam acara 1st Government gathering di Asri Medical Center (AMC) lantai 3.

Terkait dengan era distruptif tersebut, dikatakan oleh Eko, civitas akademika UMY membutuhkan suatu ajang untuk saling tukar pengalaman, pengetahuan, dan berdiskusi juga bersinergi mengenai produk, karya maupun jasa inovatif. Karenanya dibutuhkan sinergi dengan PEMDA dalam menghadapi era distruptif 4.0 tersebut.

Atas dasar tersebut dalam acara 1st Government gathering ini dilakukan penandatangangan surat kesepahaman antara PEMDA dengan UMY. Kerjasama yang dibangun oleh UMY dengan PEMDA dimuai dari acara 1st Gathering ini dibahas melalui diskusi dengan tema “Strategi Inovatif dan Kreatif Pemerintah Dalam Menghadapi Era Distruptif.” Diskusi ini diikuti oleh perwakilan PEMDA dan Civitas Akademika UMY, selain itu juga diadakan pameran produk barang/jasa dari 38 prodi dan daerah.

Dikatakan oleh Eko Kerjasama yang dijalin antara PEMDA dan UMY meliputi hal-hal di bidang sosial dan perekonomian seperti Kuliah Kerja Nyata (KKN), produk, ide, atau jasa yang dinilai membantu meningkatkan perekonomian lokal dan nasional juga mengembangkan potensi daerah dan bisa menjadi solusi bagi permasalahan yang dialami oleh suatu daerah.

Menanggapi hal ini Rektor UMY Dr. Gunawan Budiyanto, MP mengatakan dengan kemajuan teknologi serta peluang dari era distruptif ini mampu menjadikan UMY dan PEMDA lebih berperan dalam kemajuan bangsa. “UMY dan PEMDA sebagai mitra sejajar akan lebih mampu mendorong bangsa yang berkemajuan serta inovatif demi kemaslahatan umat,” jelasnya.

Adapun pemda yang bekerjasama dengan UMY terdiri dari kabupaten Bantul, Kabupaten Bojonegoro, Kabupaten Ogan Ilir, Kabupaten Sleman, Kabupaten Boyolali, Kabupaten Berau, Kabupaten Purworejo, Kabupaten Kebumen, Kota Yogyakarta, Kabupaten Kulon Progo, Kabupaten Gunung Kidul, dan Kabupaten Pemalang. (Pras)

Share This Post

Berita Terkini