Berita

UM Pare-Pare Kunjungi UMY

Universitas Muhammadiyah Yogyakarta (UMY) mendapatkan kunjungan dari Universitas Muhammadiyah Pare-Pare (UM Pare-Pare) pada hari Senin (26/3) bertempat di ruang sidang gedung AR FAchrudin A lantai 5. Kunjungan tersebut dalam rangka studi banding dan diskusi untuk menambah pemahaman serta wawasan terkait perkembangan pengelolaan kampus dan kemajuan teknologi informasi yang dimiliki UMY.

Ketua Badan Pembina Harian (BPH) UM Pare-Pare, Ir. H. Yasser Latief, CPA mengungkapkan bahwa kunjungan ini merupakan kunjungan UM Pare-Pare ke Universitas Muhammadiyah yang memiliki reputasi yang baik di tingkat nasional. Ia menambahkan bahwa perlunya UM Pare-Pare mengetahui peran BPH UMY, serta peran seluruh pimpinan terkait dengan akademik yang ada di Universitas Muhammadiyah Yogyakarta.

Kembali ia menambahkan bahwa pengelolaan IT di UMY merupakan salah satu pengelolaan terbaik. “Kami tertarik untuk belajar dalam hal tersebut dan nantinya dapat mengaplikasikannya di UM Pare-pare,” imbuhnya. Yasser berharap bahwa pertemuan ini nantinya dapat ditindaklanjuti sebagai kerjasama antara UMY dengan UM Pare-Pare. UMY dapat menuntun apa yang menjadi kekurangan dari UM Pare-Pare.

Di kesempatan yang sama, Rektor UM Pare-pare Prof. Dr. H. Muhammad Siri Dangnga, MS. mengungkapkan bahwa UM Pare-Pare merupakan universitas muda. Saat ini UM Pare-Pare berusia 18 tahun, dimana pada mulanya merupakan sekolah tinggi. “Dalam pengembangannya, UM Pare-Pare memiliki 7 Fakultas dan 1 program Pascasarjana,” ungkapnya. Ia menambahkan bila UM Pare-Pare ingin melihat perkembangan IT dan juga tata letak gedung-gedung UMY.

Sekretaris BPH UMY, Drs. Sukiman, MA. Menjelaskan bahwa kampus Muda Mendunia ini menjadi salah satu kampus Muhammadiyah terbaik di Indonesia. Berbagai macam amal usaha yang dimiliki UMY menopang segi kebutuhan yang dibutuhkan oleh UMY. Dari segi mahasiswa, sudah ada beberapa program yang mengenalkan mahasiswa dengan AIK dan Kemuhammadiyahan. “KIAI menjadi program wajib mahasiswa baru yang masuk di UMY, mereka diajarkan lebih mengenal Kemuhammadiyahanya, dan masih banyak lagi kegiatan pendukung,” jelasnya.

Turut hadir pula dalam kunjungan rombongan UM Pare-Pare yakni Ketua Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) Kota Pare-Pare Drs. H. Sawaty Lamb, M.Pd.; Wakil Ketua BPH UM Pare-pare Drs. Hisbullah; Sekretaris BPH UM Pare-Pare Umar, S.Pd., M.Pd.; Wakil sekretaris UM Pare-Pare Drs. H. Abd. Majid Madani, M.Pd.; Bendahara BPH UM Pare-Pare; H. Munsyir Hanafi dan Dra. Hj. Norma Patiori selaku Anggota BPH UM Pare-Pare; serta Abdul Rahman S.Pd., M.Pd. Sekretaris Eksekutif BPH UM Pare-Pare. (Darel)

Share This Post

Berita Terkini