Berita

Laras Tertarik Produk Organik Laboratorium Agrobisnis UMY

_MG_2250
Laras (berkaca mata) dan temannya berfoto dengan latar Gedung Ar Fahruddin A

Pendidikan yang didapat di Sekolah Menengah Atas (SMA) tentu saja berbeda dengan di Perguruan Tinggi. Bagi Putri Laras, siswi SMAN 1 Munut, Tulung Agung, Jawa Timur pendidikan di perguruan terutama jurusan ilmu eksakta tidak akan jauh-jauh dari berksperimen di laboratorium. Tak heran jika kemudiann Laras yang baru saja menginjak kelas XII di jurusan IPA sangat antusias ketika pihak UMY mengajak ia dan ratusan rekannya yang lain untuk berkunjung ke laboratorium Teknik Sipil dan Agrobisnis UMY.

Laras mengaku pengetahuannya semakin bertambah selepas melakukan kunjungan ke laboratorium Teknik Sipil dan Agrobisnis UMY. Dalam kunjungan itu ia berkesempatan melihat berbagai karya produk organik karya civitas akademika UMY. Laras merasa produk semacam itu harus dikembangkan karena bahan organiki bersifat ramah lingkungan.

Tidak sampai di situ, siswi berkacamata yang bercita-cita menjadi penyiar berita itu juga merasa takjub ketika diperlihatkan berbagai jenis bakteri yang disimpan di laboratorium Agrobisnis. “Tadi lihat produk organik tanpa bahan kimia, itu bagus sekali buat dipasarkan. Barang organik kan tidak merusak lingkungan, bahkan mereka juga diperlihatkan bakteri yang ada di air, tanah, dan udara,” kata Laras di sela-sela kunjungannya di UMY, Selasa (24/6) pagi. Di sisi lain, kunjungannya ke UMY bersama 179 temannya yang lain memberikan kesan berarti bagi Laras. Kini Laras menjadi tahu bahwa menjadi mahasiswa seharusnya mampu menciptakan sesuatu yang bermanfaat bagi masyarakat. “Jadi tahu kalau pendidikan di perkuliahan jauh lebih luas dari SMA. Kalau di perkuliahan kita harus membuat produk yang berguna bagi masyarakat,”

Selain mendapatkan kesempatan bertandang ke laboratorium , Laras dan kawan-kawan juga mendapatkan sosialisasi tentang UMY oleh Biro Penerimaan Mahasiswa Baru dan beberapa Fakultas di UMY. Dari situ Laras merasa yakin bahwa UMY memiliki daya saing yang baik dengan berbagai universitas yang ada di Indonesia. Fakultas yang ditampilkan meyakinkan bahwa UMY memiliki kualitas yang baik di level Yogyakarta dan Nasional.​

Share This Post

Berita Terkini