Berita

Kunjungi UMY, Siswa SMKN 1 Sukoharjo Pelajari Pembangunan Gedung Pasca Sarjana UMY

20140514_132930
Para siswa SMKN 1 Sukoharjo bersemangat mengikuti game yang diberikan staf admisi UMY

Puluhan siswa kelas 11 jurusan Teknik Gambar Bangunan SMKN 1 Sukoharjo berkunjung ke Fakultas Teknik Universitas Muhammdiyah Yogyakarta (FT UMY). Kunjungan tersebut untuk mempelajari pengelolaan pembangunan gedung Pasca Sarjana yang sedang dalam proses pembangunan.

Wakil Kepala Sekolah bidang Sarpras SMKN 1 Sukoharjo, Ibnu Hambali mengatakan, sengaja mebawa 35 siswanya untuk melihat langsung gedung Pasca Sarjana yang tengah dibangun UMY. Hal itu untuk memberikan pengalaman lapangan kepada siswa agar mengetahui bentuk nyata dari berbagai struktur bangunan.

Ia menjelaskan, melihat struktur bagnunan memiliki hubungan dengan pendidikan yang tengah ditempuh oleh anak didiknya yang sehari-hari belajar mendesain bangunan. Ia meyakini, dengan melihat struktur bangunan secara langsung akan mempermudah para siswanya dalam mendesain.

Hambali yang  mendampingi  para siswa bersama 4 guru lainnya, tak lupa membawa serta staf laboratorium sekolahnya pada kunjungan tersebut, karena pihaknya juga ingin mempelajari tata cara pengelolaan laboratorium di UMY.

“Anak tidak bisa menggambar kalau tidak melihat bentuk yang akan digambar, misalnya pondasi atau balok yang ada agar tahu bentuknya. Kalau tanpa melihat biasanya susah,” katanya di ruang Stadium General Fakultas Teknik UMY, Rabu (14/5) siang.

Di sisi lain ia menuturkan, kunjungan itu juga untuk memberikan pengenalan kepada para siswa kelas 11 sekolahnya tentang Perguruan Tinggi agar siswa yang ingin melanjutkan pendidikan ke jenjang Perguuruan Tinggi dapat memiliki minat dan pengetahuan tentang kampus.

“Setiap kelas 11 dikenalkan pendidikan tinggi, karena ketika kelas 12 dipilah mana yang ingin kuliah dan mana yang ingin bekerja. Semoga menimbulkan minat siswa kami. Mudah-mudahan apa yang didapat memberikan kemajuan ke sekolah kami,” ungkap Hambali seraya memuji sambutan yang diberikan pihak UMY.

Pada kunjungan itu rombongan SMKN 1 Sukoharjo disambut oleh Kepala Biro Humas dan Protokol UMY, Ratih Herningtyas, S.IP,MA dan Pengajar FT UMY, Ir. Burhan Barit, MT untuk memberikan pengenalan tentang UMY secara umum dan Teknik Sipil UMY pada khususnya.

Share This Post

Berita Terkini