Berita

540 Mahasiswa UMY Ikuti Pembekalan Pendamping OSDI 2014/2015

Para Pemandu OSDI 2014/2015 saat mengikuti pembekalan pemandu OSDI di lantai dasar Masjid KH. Ahmad Dahlan UMY

Sebanyak 540 mahasiswa UMY hari ini, Rabu (27/8) mengikuti pembekalan pendamping atau pemandu Orientasi Dasar Studi Islam (OSDI) 2014/2015. Pembekalan OSDI ini bertempat di Lantai Dasar Masjid KH. Ahmad Dahlan Kampus Terpadu UMY. OSDI sendiri merupakan kegiatan yang wajib diikuti oleh semua mahasiswa baru UMY pada tiap tahunnya, dengan lebih mengkhususkan pada pemberian pengetahuan dan pehaman dasar mengenai ke-Islaman.

Kepala Lembaga Pengkajian dan Pengamalan Al-Islam (LPPI) UMY, Dr. Khaeruddin Hamsin, MA, dalam sambutannya menyampaikan bahwa OSDI merupakan tahapan pertama dalam pembinaan ke-Islaman bagi mahasiswa baru angkatan 2014/2015. Kemudian pada tahapan kedua, mahasiswa baru akan mengikuti Placement Test Al-Qur’an guna mengetahui sejauh mana kemampuan bacaan mereka. “Dan dalam pembinaan berikutnya, mahasiswa akan mendapatkan materi-materi ke-Islaman dalam Kuliah Intensif Al-Islam (KIAI) dan Pendampingan Agama Islam (PAI). Selain itu, mahasiswa juga akan mendapatkan materi bidang akademik seperti Al-Islam dan Kemuhammadiyahan (AIK) yang disampaikan dalam perkuliahan,” paparnya.

Sementara itu, Wakil Rektor I UMY, Dr. Gunawan Budiyanto, MP, mengarahkan agar seluruh Pemandu OSDI menjadi garda terdepan dalam membuktikan UMY sebagai kampus yang Unggul dan Islami. Gunawan pun memberikan tantangan pada semua pemandu OSDI untuk bisa menyemarakkan masjid KH. Ahmad Dahlan dengan selalu mengikuti dan menjalani shalat jama’ah di masjid tersebut. “Bisakah saudara-saudara ini menarik semua mahasiswa yang ada di kantin saat adzan Dzhuhur dikumandangkan, untuk datang shalat jama’ah ke Masjid? Para pemandu OSDI ini harus bisa menjadi garda terdepan untuk membuktkan kampus kita sebagai kampus yang Unggul dan Islami. Dan salah satu caranya adalah dengan menyemarakkan masjid dengan shalat jama’ah itu,” ungkapnya.

Pembekalan OSDI ini juga diisi oleh dosen Ilmu Komunikasi UMY, Aly Aulia, Lc., M.Hum dan dosen AIK UMY, Juanda S.Ag., MA. Keduanya menyampaikan hal-hal yang berkaitan dengan materi OSDI serta teknik-teknik kepemanduan.

Share This Post

Berita Terkini